INDUSTRI
Industri yang ada diwilayah Kecamatan Jumapolo pada umumnya adalah industri rumah tangga maupun UMKM yang tersebar merata di semua Desa yang ada diwilah Kecamatan Jumapolo antara lain yang menonjol :
- Aneka Olahan Panganan seperti aneka keripik, karak, ceriping, tempe, talas dll
- Jamu dan Olahan Jamu Tradisional baik bahan baku maupun Jamu Instan
- Kerajinan Kayu dan Meubelair
- Kerajinan Kulit (Wayang Kulit)
- Produksi Jamur
HASIL PERTANIAN
Aneka Produk Pertanian yang terkenal adalah Buah Durian yang banyak peminat dari luar daerah, sedangkan produk pertanian lain yang menonjol antara lain:
- Durian (Desa Ploso, Giriwondo, Kedawung, Jumantoro)
- Jagung (tersebar di 12 Desa)
- Tebu (tersebar di 12 Desa)
- Melon (Desa Ploso, Karangbangun, Lemahbang)
- Kakao (Desa Kadipiro, Jumantoro, Giriwondo)
- Padi (tersebar di 12 Desa)